Data KPK soal Cakada Tersangka Dinanti KPU
07 Sep 2024
KPU RI mengaku belum menerima surat terkait calon kepala daerah (cakada) yang berstatus tersangka dalam kasus dugaan korupsi dari KPK. Kini KPU mengaku masih menunggu data-data tersebut. -ik
KPU Sebut Pilkada Diulang Tahun Depan jika Kotak Kosong Menang
07 Sep 2024
Diketahui sejauh ini, masih ada 41 daerah yang hanya memiliki satu pasangan calon kepala daerah atau calon tunggal Pilkada Serentak 2024. Alternatif itu adalah memilih ulang pada tahun berikutnya, atau dipimpin oleh penjabat kepala daerah yang ditentukan oleh Pemerintah Pusat. -pa
KPU RI soal Aturan Dana Kampanye Pilkada: Nilainya Variatif, Ditentukan KPUD
07 Sep 2024
"Yang di Jakarta juga nanti akan dibatasi pembiayaan dana kampanyenya," imbuhnya. "Aturan mengenai pembatasan dana kampanye KPU akan menerapkan kebijakan tersebut dan nanti kami minta kepada KPU di daerah untuk membicarakan ini dengan tim pasangan calon beserta Bawaslu yang jelas mereka harus mempedomani prinsip efektif, efisien, terbuka atau transparan serta akuntabilitas publik," ujarnya. -ik
KPU Tegaskan Tahapan Pilkada Berlanjut meski 41 Daerah Diikuti Calon Tunggal
06 Sep 2024
"Perpanjangan pendaftaran pencalonan tersebut telah ditutup pada hari Rabu, 4 September 2024, pukul 23.59 waktu setempat," imbuh dia. August mengeklaim, jajaran KPU Daerah telah berupaya semaksimal mungkin menyosialisasikan perpanjangan masa pendaftaran supaya ada pasangan bakal calon memanfaatkan sisa waktu untuk mendaftar. -pa
KPU dan DPR Bakal Rapat Bahas Tindak Lanjut Kemenangan Kotak Kosong 10 September
06 Sep 2024
Jumlah tersebut berkurang dari sebelumnya yang berjumlah 43 daerah, setelah KPU RI memperpanjang pendaftaran pasangan calon hingga Rabu (4/9/2024) pukul 23.59 WIB. “Tanggal 10 nanti akan dijadwalkan rapat dengar pendapat untuk membahas terkait dengan bagaimana kalau daerah-daerah tersebut kemudian paslon tunggalnya yang menang kotak kosongnya, kolom kosong lah sebenarnya sebutannya,” ujar August kepada wartawan di Kantor KPU RI, Jumat (6/9/2024). -pa
KPU Pertimbangkan Pilkada Ulang 2025 untuk Daerah yang Dimenangkan Kotak Kosong
06 Sep 2024
"Perpanjangan pendaftaran pencalonan tersebut telah ditutup pada hari Rabu, 4 September 2024, pukul 23.59 waktu setempat," sambung Afifuddin. Komisioner KPU RI, August Mellaz, menjelaskan bahwa Pilkada ulang merupakan salah satu opsi yang dipertimbangkan untuk memastikan kepala daerah terpilih benar-benar ditentukan oleh suara rakyat. -pa
Nur Arifin-Syah Natanegara Lawan Kotak Kosong dalam Pilkada Trenggalek 2024
06 Sep 2024
Dijelaskan, satu bakal pasangan calon kepala daerah yang resmi mendaftar ke KPU Trenggalek yakni Mochammad Nur Arifin-Syah Muhammad Natanegara,
"Hanya ada satu bakal pasangan calon (Nur Arifin-Syah Natanegara)," terang Ali Sadad. Sedangkan untuk tahapan kampanye dan hanya ada satu bakal pasangan calon kepala daerah, pihak KPU Trenggalek menunggu ketetapan Peraturan Komisi Pemilihan Umum pada Minggu (22/09/2024). -pa
Suami Maju Pilkada, Betty Epsilon Idroos Mundur dari Korwil Maluku KPU
06 Sep 2024
Betty menjelaskan, tindakan ini sesuai dengan Pasal 76 huruf b Peraturan KPU RI Nomor 12 Tahun 2023, yang mewajibkan anggota KPU menyatakan secara terbuka jika memiliki hubungan keluarga dengan peserta Pemilu atau tim kampanye kandidat tertentu. Betty juga mengungkapkan, dirinya telah mengajukan surat pernyataan bebas benturan kepentingan dan resmi melepaskan posisi Korwil Maluku sejak 28 Mei 2024. -pa